0

Sesuai dengan permintaan sahabat kita, kali ini saya akan mereview bagaimana cara terbaik menggunakan Kriss S.V.Batik dan kombinasi title yang paling oke untuk senjata yang sangat mematikan ini ketika close combat dengan dualnya dan range combat dengan mode singlenya.





Sebelum kita menelusuri lebih jauh, mari kita simak spesifikasi dari senjata Kriss S.V.Batik ini :

Damage : 21     
Vertical.Recoil : 48
Fire Speed : 93 
Horizontal Recoil : 48
Akurasi : 59 
Move.Speed : 90 
Range : 60
Dan setelah kita pahami masing-masing spesifikasi diatas, maka kita kombinasikan dengan title sebagai berikut :
A. Untuk trooper's yang memiliki 2 SLOT TITLE 
- SLOT 1 : MOVE AGILITY lv.2
- SLOT 2 : RANGE DAMAGE lv.1
B. Untuk trooper's yang memiliki 3 SLOT TITLE
- SLOT 1 : MOVE AGILITY lv.2
- SLOT 2 : FIRE SPEED lv.4 ( dengan baret SMG )
- SLOT 3 : MOVE SPEED lv.2
atau jika trooper's yang memiliki 3 SLOT title, tetapi tidak suka " RUSH " bisa mengganti title MOVE SPEED lv.2 dengan WEAPON.REACTION Lv.3 ( mengurangi range damage lv.3 )
Dan bagaimana cara terbaik kita menggunakan KRISS S.V. BATIK ini ?? Simak rincian yang saya perjelas berikut ini :
Untuk membidik kepala ( headshot ) dengan menggunakan title di atas, trooper's cukup mengarahkan crosshair di tengah sejajar dengan dagu musuh, kemudian trooper's cukup melangkah ke kiri atau ke kanan dan mengkombinasikannya dengan sebuah lompatan kecil
 ( tombol " spasi "  + " tombol control " )
Dan jika trooper's ingin membunuh dibagian tubuh, trooper's cukup mengarahkan crosshair pada bagian pinggang musuh, dan mengkombinasikan sebuah lompatan tinggi ( tombol " a " atau " d " + tombol " spasi " )

Sekian tips dan title Kriss S.V. Batik untuk trooper's. Semoga bermanfaat

Posting Komentar

 
Top